Bismillah,...
Al Hamdulillah wa syukurillah,.. MA Tahfizh al Qur'an Hidayatullah dapat mengikuti kegiatan lomba Pekan Olahraga dan Seni [PORSENI] yang di adakan oleh KKM MAN Majalanya [MANJA]. Adapun lomba yang MA Tahfzh al Qur'an ikuti diantaranya adalah lomba Kaligrafi, lomba Pidato Bahasa Arab dan Inggris.Kali ini adalan event pertama yang MA Tahfizh ikuti yang ada di lingkungan KKM, Semoga kedepan santri-santri bisa mengambil hikmah dari setiap kegiatan yang diikutinya.
Acara POSRSENI yang dilaksanakan tanggal 12-14 Februari 2015 ini diikuti oleh sekiar 40 Madrasah Aliyah. Dengan persiapan yang yang sangat terbatas para delegater bisa mengikutinya dengan lancar tanpa ada kendala yang berarti.
Adapun santri yang kami utus untuk mengikuti cara tersebut adalah :
1. Hasan Sultoni santri kelas X : peserta lomba Kaligrafi
2. Rifqi Fuad Irawan santri Kelas X : peserta lomba pidato bahasa indonesia
3. Mohamad Syauqi al Ghifari kelas X : peserta lomba pidato bahasa arab
MAN JADDA WA JADA itulah slogan penyemangat yang mereka tanamkan dalam dirinya. Kami sampaikan kepada seluruh dilegater diatas bahwa, menang/juara bukanlah tujuan utama, akan tetapi yang terpenting adalah niat yang ikhlas dalam mencari ridhoNya. Niat yang semata-mata ingin memberikan kontribusi terhadap tegaknya (Syi'ar) Islam di Bumi "Barang siapa yang menolong agama Allah, maka Allah akan menolongmu".Seomga Allah subhanahu wa tha'ala memberikan ilmu yang bermanfat kepada santri-santri. Amin
Administrator
Tidak ada komentar:
Posting Komentar